Ketua RT 52 muara rapak Ardiansyah
mengatakan, Seluruh warga RT 52 muara
rapak tanpa terkecuali datang dengan sangat antusias dan berbondong-bondong
bersama keluarga mengikuti senam dengan semangat luar biasa. Pukul 07.30 WIB
senam selesai dan dilanjutkan dengan jalan sehat dengan jarak 2 km mengambil
rute Jalan klamono 1 ,balai penghibur, impres II kembali ke RT 52, tua maupun muda semua
bercampur dengan suka cita, “ jelasnya
Sementara di lokasi senam, ibu-ibu
PKK dari RT 52 menyiapkan soto dan segala lauk pauk untuk dinikmati bersama
para warga yang terlihat lelah mengikuti senam dan jalan sehat.
Semua warga mengambil soto,sambil
menyimak pengundian doorprize yang disediakan oleh panitia. Satu persatu warga
dipanggil untuk menerima doorprize sesuai kupon yang telah diundi. Ada banyak
peralatan dan perabot rumah tangga dalam doorprize tersebut.
Warga RT 52 Muara rapak
sangat terlihat dan hal tersebut membuat panitia lebih semangat lagi untuk
tetap menjalankan agenda seperti ini atau agenda lain di setiap tahunnya. (kb/beny)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar